Syarat Pengajuan KTA Permata April 2018 - Kredit Tanpa Agunan -->

Syarat Pengajuan KTA Permata April 2018

Kredit Tanpa Agunan - Bank Permata memberikan tawaran kredit tanpa agunan atau KTA Permata dengan tenor cukup beragam mulai Rp 5 Juta hingga Rp 300 Juta. Besarnya kredit yang dapat diajukan tanpa memerlukan jaminan ini memang salah satu keunggulan yang layak untuk Anda pertimbangakan dalam hal mencari pinjaman uang.

KTA Permata dapat menerima permohonan kredit guna berbagai macam keperluan dan kebutuhan seperti memenuhi kebutuhan pendidikan, pembelian barang elektronik maupun furniture rumah tangga, hingga biaya pernikahan dan pendidikan.
syarat-kta-permata

Syarat utama dalam mengajukan kredit tanpa agunan dari Bank Permata yakni calon dibitur merupakan warga negara Indonesia dengan rentang usia antara 21 tahun hingga 60 tahun serta memiliki pekerjaan tetap. (Simak juga KTA Bank Mandiri Payroll Langkah Mudah Mendapatkan Pinjaman Khusus Karyawan)

Adapun suku bunga yang berlaku dalam kredit tanpa jaminan Bank Permata mulai dari 1,19 persen per bulan dengan sistem pembayaran atau cicilan melalui auto debit dari rekening bank permata milik debitur. Dengan kata lain salah satu syarat pengajuan KTA Permata yakni memiliki rekening tabungan di Bank tersebut atau bersedia membuka rekening di Permata Bank.

Bagi Anda yang membutuhkan dana talangan atau pinjaman uang guna berbagai kebutuhan konsumtif dapat langsung mengajukan ke kantor cabang Permata Bank terdekat maupun melakukan apply kredit melalui situs rekanan terpercaya seperti cekaja, kreditgogo, halomoney, dan lain sebagainya.

Syarat Pengajuan

Selain ketentuan umum seperti yang telah kami sampaikan di atass masih ada lagi dokumen pelengkap sebagai syarat KTA Permata. Adapun syarat yang wajib dilampirkan oleh calon debitur dalam melakukan permohonan pinjaman antara lain sebagai berikut.
  • Identitas diri berupa fotocopy KTP.
  • Fotocopy kartu kredit.
  • Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
  • Surat pernyataan sebagai karyawan tetap.
  • Bukti penerimaan gaji atau slip gaji dari tempat bekerja.
Proses pengajuan dapat dilakukan dengan pengisian formulir pendaftaran KTA Permata sekaligus menyertakan beberapa syarat di atas sebagai bahan pertimbangan pihak bank melakukan persetujuan. Biasanya proses persetujuan memakan waktu 2 hari setelah aplikasi kredit Anda kumpulkan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel